Posted by Rifan Syambodo Categories: Label: ,
Dua tentara Amerika tewas dalam serangan pesawat AS di Afghanistan selatan, menjadikan kematian dua tentara itu menambah jumlah 121 tentara asing yang tewas di negara yang dilanda perang pada tahun 2011 ini.

Insiden salah tembak telah menewaskan Sersan Marinir Jeremy Smith, 26 tahun, dan marinir Benyamin Rast, 23 tahun, di provinsi Helmand Afghanistan, menurut seorang pejabat militer AS, yang dikutip dalam laporan Reuters pada hari Senin kemarin (11/4).


Dua tentara AS dilaporkan menjadi sasaran tembakan setelah mereka dikira sebagai militan Taliban, laporan tersebut menambahkan.

Militer AS telah meluncurkan penyelidikan atas insiden di Helmand, provinsi yang yang dianggap sebagai salah satu markas besar Taliban di Afghanistan.

Insiden ini menandai pembunuhan salah tembak pertama yang melibatkan pasukan AS dengan pesawat tanpa pilot yang menggunakan remote control oleh militer Amerika di Afghanistan yang dilanda perang.

Amerika Serikat telah meningkatkan sejumlah serangan pesawat tak berawak mereka baik di Afghanistan maupun Pakistan dalam beberapa bulan terakhir.

Ribuan warga sipil telah tewas dan banyak lainnya menderita luka-luka dalam serangan udara operasi militer pimpinan AS di negara yang dilanda perang sejak invasi pimpinan Amerika di Afghanistan dimulai pada tahun 2001.

Pada bulan Februari lalu, serangan drone AS menghantam konvoi warga sipil Afghanistan di Helmand merenggut nyawa lebih dari 20 orang tewas termasuk perempuan dan anak.(fq/prtv)

Sumber: http://www.eramuslim.com
Share to Lintas BeritaShare to infoGueKaskus

No Response to "Senjata Makan Tuan, Serangan Drone AS Tewaskan 2 Tentara AS Sendiri"

Posting Komentar

  • RSS
  • Facebook
  • Twitter
  • Promote Your Blog

Recent Posts

Recent Comments