Posted by Rifan Syambodo Categories: Label: ,
Sebuah sumber petinggi militer Israel yang tidak disebutkan namanya telah memperingatkan akan adanya aksi kekerasan terhadap setiap usaha armada laut aktivis pro-Palestina yang berusaha untuk menyampaikan bantuan kemanusiaan ke Jalur Gaza diblokade.


"Tidak ada kapal yang bisa menuju Gaza," sumber itu dikutip oleh Reuters mengatakan dalam peringatan yang ditujukan terhadap sebuah armada bantuan, yang dijadwalkan berangkat ke Gaza pada minggu ketiga bulan Juni ini.

Sumber Israel juga mengancam bahwa "Jika garis laut dibuka, maka Gaza akan dibanjiri dengan senjata dan roket."

Armada Kebebasan II diselenggarakan oleh sebuah koalisi kelompok pro-Palestina, yang kebanyakan berbasis di Eropa.

Misi ini dilakukan setelah misi pertama gagal, di mana pasukan Israel menyerang misi armada pertama pada tanggal 31 Mei 2010, menewaskan sembilan aktivis Turki dan melukai sekitar 50 lainnya.

Penyelenggara mengatakan konvoi baru akan terdiri dari sekitar 15 kapal dan lebih dari 1.000 aktivis pro-Palestina.

Rezim Israel menerapkan sebuah pengepungan ekonomi di Jalur Gaza pada Juni 2007 setelah Hamas yang terpilih secara demokratis mengambil alih administrasi wilayah itu.

Blokade memiliki dampak buruk pada situasi kemanusiaan dan ekonomi di wilayah yang tersebut.(fq/prtv)

Sumber: http://www.eramuslim.com
Share to Lintas BeritaShare to infoGueKaskus

No Response to "Israel: Tidak Ada Satu Kapal Bantuan pun yang Bisa Mencapai Gaza"

Posting Komentar

  • RSS
  • Facebook
  • Twitter
  • Promote Your Blog

Recent Posts

Recent Comments